UPTD Puskesmas Urug Kota Tasikmalaya
Pelayanan KIA/KB adalah Pelayanan Kesehatan Ibu dan Anak termasuk pelayanan Keluarga Berencana yang meliputi pelayanan promotif, preventif, kuratif, dan rehabilitatif. Yang termasuk pelayanan KIA/KB ini misalnya pemeriksaan kehamilan (ANC), nifas, pengobatan bayi dan balita, imunisasi, DDTK, kesehatan reproduksi remaja termasuk calon pengantin, pelayanan pil KB, kondom, suntik, IUD, dan implan.
Di Puskesmas Urug Pelayanan KIA/KB bertujuan untuk meningkatkan status Kesehatan Ibu dan Anak serta menurunkan angka kematian ibu hamil dan melahirkan, menurunkan angka kematian bayi dan balita serta meningkatkan akseptor KB. Untuk itu diselenggarakan beberapa kegiatan sebagai berikut:
Seluruh tenaga kesehatan yang memberikan pelayanan KIA – KB di Puskesmas Urug telah memenuhi standar kompetensi yang dipersyaratkan untuk memberikan pelayanan KIA – KB.
Senin - Jumat ( 08:00 AM - 12:00 AM )
Jalan Syech Abdul Muhyi Kelurahan Urug Kecamatan Kawalu 46182 Kota Tasikmalaya
urug.puskesmaskotatasik@gmail.com
(0265) 2351317 / 0812-5000-4940